Posts tagged mitoni
Pregnancy: "MITONI", The Traditional Javanese Ceremony (Tujuh Bulanan)

Tanggal 19 Maret lalu, saya dan pak Gempa melewati sebuah ritual adat Jawa yang bernama "Mitoni", atau biasa juga disebut Tingkeban dan Tujuh-Bulanan. Buat yang belum familiar, pada dasarnya sih Mitoni ini semacam upacara syukuran dan doa yang dilaksanakan untuk memperingati usia kehamilan di bulan ke-tujuh. Tujuan utamanya adalah untuk memohon keselamatan sang calon anak yang sebentar lagi akan dilahirkan. Nah, selama ini saya merasa cukup familiar dengan mitoni, karena Papa orang Jogja dan beberapa saudara serta teman saya juga melaksanakan upacara adat ini dimasa kehamilannya... tetapi ketika mengalami sendiri, ternyata Mitoni nggak hanya sekedar ritual "biasa" yang sekedar lewat aja lho, melainkan sebuah pengalaman yang unik dan banyaaak banget filosofinya, yang jika saya resapi betul-betul seolah menjadi wejangan yang menguatkan proses persiapan melahirkan. Saya ceritain detailnya di post ini ya...

Read More